Mentan SYL Ajak Polri Bersinergi Perkuat Ketahanan Pangan

Selasa, 04 Februari 2020, 19:25 WIB

Mentan SYL berfoto bersama jajaran perwira Polri dalam kuliah umum di PTIK, Jakarta. | Sumber Foto:Biro Humas dan Informasi Publik Kementan

AGRONET -- Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo memberikan kuliah umum kepada mahasiswa Perguruan Tinggi Ilmu Kepolisian (PTIK) yang terdiri dari polisi perwira pertama dan perwira dua, di Jakarta, Selasa (4/2). Dalam kesempatan itu, Syahrul minta para perwira polisi turut serta menjadi pelopor dan bersinergi untuk kemajuan pertanian dan ketahanan pangan.

"Pertanian itu menjanjikan untuk lapangan kerja. Kalau masyarakat sejahtera kriminal akan menurun. Para preman, perampok, penjahat, setelah ditangkap beri mereka pekerjaan di bidang pertanian," kata Syahrul saat memberikan kuliah umum di Ruang Kelas Sespimti Polri PTKI.

Syahrul menjabarkan pentingnya pertanian sebagai salah satu upaya dalam mengurangi tingkat kejahatan di tengah masyarakat. Menurutnya, kriminalitas bisa berkurang dengan membangun pertanian yang maju, mandiri, dan modern.

"Tuntutannya kita harus bertani dengan baik dan modern. Era saat ini traktor (pertanian. red)  tidak lagi hanya dikemudi orang, tetapi sudah bisa dikontrol dengan robot," tambahnya.

Selain itu, Mentan turut memaparkan perkembangan nilai ekspor berbagai komoditas pertanian Indonesia yang lebih dari Rp100 triliun selama November-Desember 2019 atau dalam triwulan terakhir. "Alhamdulillah, saya dibantu temen- teman eselon satu. Saat ini ekspor sudah mencapai lebih Rp100 trilliun," pungkas Syahrul. (591)