Bos group tersebut berjanji akan terus berbagi inovasi teknologi pertanian tebu yang sudah berhasil dijalankan di Thailand dan negara lain .

Sapa Petani Tebu Mitra RMI, Pemilik Mitr Phol Group Janji Berbagi Inovasi

Rabu, 07 Agustus 2024, 07:54 WIB

Pertemuan pemilik Mitr Phol Group dan para petani mitra di Blitas, Selasa (6/8/2024). | Sumber Foto:Dok. RMI

AGRONET – Pemilik Mitr Phol Group yang sedang berada di Indonesia menyapa para petani mitra perusahaan PT Rejoso Manis Indo (RMI)-Mitr Phol di Blitar, Jawa Timur, Selasa (6/8/2024). Bos group tersebut berjanji akan terus berbagi inovasi teknologi pertanian tebu yang sudah berhasil dijalankan di Thailand dan negara lain tempat Mitr Phol Group beroperasi.

“Saya senang sekali bisa bertemu langsung dengan para petani tebu yang sudah bermitra dengan PT. RMI - Mitr Phol Group. Terima kasih! Saya juga mengapresiasi sinergi yang terjalin baik antara petani dan perusahaan, karena apabila tidak ada petani tebu perusahaan ini tidak bisa berjalan," kata Buntoeng Vongkusolkit, salah satu pemilik Mitr Phol Group, dalam keterangan tertulis kepada Agronet.

Buntoeng Vongkusolkit bersama Isara Vongkusolkit adalah pemilik group yang terbang dari Thailand untuk datang ke Indonesia, pekan ini. Mereka didampingi Presiden Direktur Mitr Phol Group, Krisda Monthienvichienchai dan Direktur  PT RMI-Mitr Phol, Wichit Nivechrungsan.

“Kami akan terus berbagi inovasi teknologi pertanian tebu yang sudah berhasil kami jalankan di Thailand dan negara lain tempat Mitr Phol Group beroperasi. Bertani dengan menggunakan teknologi modern akan memudahkan para petani juga,” kata Buntoeng Vongkusolkit.

Pertemuan dengan para petani mitra ini digelar di pusat pelatihan Sugarcane Knowlage & Training Center pabrik gula RMI di Desa Kaulon, Sutojayan, Blitar. Usai acara, para petani menyerahkan cenderamata kepada pemilik Mitr Phol Group.

Mitr Phol Group adalah produsen gula dan bio-energi terbesar di Thailand dan Asia. Group itu juga menduduki peringkat sebagai produsen gula terbesar kelima di dunia, dan terbesar di Asia. Kini group ini juga berkiprah di Indonesia dengan menggandeng dua perusahaan gula anggota Gabungan Produsen Gula Indonesia (Gapgindo), yaitu PT Rejoso Manis Indo (RMI) dan PT Kebun Tebu Mas (KTM). (yen)