
Ikan koi jenis kohaku bersisik putih dengan tanda merah besar di punggung. | Sumber Foto:Istimewa
AGRONET -- Seekor ikan koi carp berwarna putih dengan kombinasi merah terjual dengan harga Rp27,7 miliar. Rekor penjualan termahal itu berlangsung dalam sebuah lelang di Hiroshima, Jepang.
Seorang kolektor, Yingying, memenangi lelang di peternakan ikan Saki, Hiroshima, Kamis lalu (4/10). Tidak banyak yang diketahui tentang wanita pembeli ikan itu selain dia disebut Miss Yingying asal Taiwan.
Dikutip dari Dailymail, koi carp sepanjang satu meter itu merupakan betina dari varietas kohaku. Oleh pemiliknya, Kentaro Sakai, koi diberi nama S Legend.
Menurut pakar koi asal Inggris, Tim Waddington, meskipun tidak ada hadiah uang untuk pemenang, kontes itu akan menaikan reputasi ikan yang sukses menjadi juara. Rekor penjualan koi carp itu dengan cepat menyebar di antara para pedagang di Inggris.
Peternakan Saki telah membiakkan koi selama lebih dari 100 tahun. Terdapat puluhan jenis koi dari Jepang yang dapat dibedakan dari pewarnaan, pola, dan sisik.
Jenis kohaku merupakan koi bersisik putih dengan tanda merah besar di punggung. Seekor kohaku dianggap sempurna bila memiliki warna putih murni tanpa perubahan warna kuning. (591)
Sabtu, 24 Januari 2026
Sabtu, 17 Januari 2026
Selasa, 13 Januari 2026
Sabtu, 24 Januari 2026
Kamis, 22 Januari 2026
Minggu, 18 Januari 2026
Kamis, 15 Januari 2026
Selasa, 13 Januari 2026
Jumat, 23 Januari 2026
Jumat, 23 Januari 2026
Rabu, 21 Januari 2026










