Tips Mencangkok Tanaman

Sabtu, 05 Agustus 2017, 23:55 WIB

Cara mencangkok

AGRONET--Banyak cara mereproduksi tanaman. Salah satunya adalah dengan cara mencangkok tanaman tersebut. Banyak manfaat reproduksi tanaman dengan cara cangkok di antaranya;

1. Tanaman hasil cangkok mempunyai sifat yang sama dengan tanaman induknya.
2. Tanaman yang dihasilkan dari cara mencangkok lebih cepat berbuah dibanding dengan tumbuhan yang tumbuh dari biji.
3. Tanaman hasil cangkok akan menghasilkan kualitas buah yang sama dengan tanaman induknya.
4. Mencangkok sangat mudah dilakukan.

Tahapan Melakukan Pencangkokan

1. Pemilihan ranting pohon
a. Pilih ranting yang kuat dan sehat. Biasanya warna kulit ranting masih coklat segar.
b. Pilih ranting dengan ukuran diameter sekitar dua cm

2. Mempersiapkan alat-alat yang akan digunakan
a. Serabut kulit kelapa
b. Tanah yang subur, mengandung unsur hara
c. Pisau
d. Air
e. Tali plastik

Langkah-langkah melakukan pencangkokan;

a. Ranting pohon yang sudah dipilih dikupas kulit luarnya sepanjang 15 cm dengan menggunakan pisau
b. Bersihkan kambium pada ranting yang sudah terkelupas tadi dengan sisi belakang pisau
c. Pastikan sampai tidak ada kambium lagi, biasanya terasa kesat dantidak terasa licin
d. Cuci bersih hasil keratan dengan air bersih
e. Biarkan hasil keratan ranting tersebut sampai mengering, biasanya sekitar 4 – 6 hari, agar kambium benar-benar hilang.
f. Membungkus kupasan ranting tersebut. Tempelkan tanah yang mengandung humus kemudian bungkus dengan serabut kelapa
g. Ikat masing-masing ujungnya dengan tali plastik
h. Siram pada bagian batang yang telah dibungkus setiap pagi dan sore hari.
i. Bersihkan jika ada semut yang masuk pada cangkokan.
j. Dalam waktu dua bulan biasanya sudah tumbuh akar
k. Tiga hari menjelang dipisah, kurangi daun pada ranting hasil cangkokan, sisakan sekitar tiga helai daun pada masing-masing cabangnya
l. Potong dari tanaman induknya.
m. Masukan dalam polibag dan tambahkan tanah, letakan di tempat yang teduh tidak terlalu terkena terik matahari. Setelah tumbuh tunas-tunas daun baru, pindahkan kepekarangan atau ditanam langsung di tanah.

Selamat mencoba